Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Seruyan Dorong Pengembangan Sektor Pertanian

  • Oleh Fahrul Haidi
  • 14 Mei 2024 - 14:20 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang – Berbagai langkah dilakukan Pemerintah Kabupaten Seruyan melalui instansi teknis untuk mengembangkan sektor pertanian di wilayah setempat.

Pj Bupati Seruyan Djainuddin Noor, melalui Staf Ahli Bupati, Tunjarsyah mengatakan, pemerintah daerah selalu mendorong dan mendukung upaya dalam memajukan sektor pertanian.

“Kita selalu mendorong kearah itu, dengan memberikan dukungan penyediaan alat dan mesin pertanian termasuk program opimalisasi lahan yang semuanya dalam rangka peningkatan produktivitas pertanian, “ katanya, Selasa, 14 Mei 2024.

Seperti kegiatan penanaman padi bersama, diharapkan kedepan dapat memotivasi para petani untuk terus mengembangkan sektor pertanian di wilayah setempat.

“Kami berpesan kepada para petani agar merubah pola pikir dan perilaku kita, menuju budaya kerja yang lebih baik dan lebih cerdas. melalui para petani yang handal,” urainya.

Dalam mendukung upaya pengembangan sektor pertanian, Pemerintah Kabupaten Seruyan, melalui Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP)  selalu siap mmemberikan pendampingan  melalui tenaga penyuluhnya.

“Semoga dengan upaya tersebut sektor pertanian di Seruyan  akan semakin berkembang maju dan para petani kita akan  semakin  sejahtera, “ tandasnya. (FAHRUL/j)

 

Berita Terbaru