Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Hari Kedua Idul Fitri Ratusan Warga Kunjungi Taman Hijau Kasongan

  • Oleh Abdul Gofur
  • 26 Juni 2017 - 16:30 WIB

BORNEONEWS, Kasongan - Warga Kabupaten Katingan dan sekitarnya memanfaatkan momen libur Hari Raya Idul Fitri 1438 Hijriah dengan mendatangi seumlah tempat wisata.

Salah satu tempat rekreasi favorit warga ialah Taman Hijau Kasongan. Dari pantauan Borneonews.co.id, Senin (26/6/2017), ratusan orang mulai dari yang tua, muda, hingga anak-anak bersantai di Taman Hijau yang lokasinya berada di Jalan Trans Kalimantan, Km 2 atau di depan Kantor Bupati Katingan.

Selain hanya duduk-duduk, ada pula warga yang berjalan-jalan mengelilingi taman. Tidak jarang mereka mencicipi makanan dan minuman yang ditawarkan para pedagang di tempat itu.

"Kita ingin saja singgah dan santai di Taman Hijau ini. Sepertinya kalau dilihat dari jalan sejuk karena banyak pohon yang rindang, dan benar saja kita sudah setengah jam di sini udaranya cukup sejuk meski siang ini cuaca panas," kata Saprudin, warga Kota Palangka Raya.

Menurutnya, selain bersama istri dan kedua anaknya, ia juga membawa anggota keluarga yang lain untuk menikmati liburan di hari kedua Idul Fitri.

"Tadi pagi kita sempat ke Taman Alam Bukit Batu Tangkiling, terus kita lanjut ke Bukit Batu bekas Pertapaan Tjilik Riwut, dan sebelum kembali ke Palangka Raya kita menyempatkan datang ke Taman Hijau ini," katanya. (ABDUL GOFUR/B-3)

Berita Terbaru