Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Antisipasi Kriminalitas, Polsek Pahandut Berdayakan Pos Polisi Dan Pedagang

  • Oleh Budi Yulianto
  • 21 Agustus 2017 - 18:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Tidak ingin peristiwa perampokan di kantor Koperasi Credit Union (CU) Betang Asi, Kabupaten Katingan, terjadi di wilayah hukumnya, Polsek Pahandut memberdayakan personel kepolisian yang bertugas di Pos Polisi Pasar Besar Palangka Raya dan para pedagang.

'Kami memang sudah bekerjasama dengan pengurus pedagang untuk melakukan patroli, baik siang maupun malam. Jadi setiap blok sudah ada penjaganya,' kata Kapolsek Pahandut AKP Roni Wijaya, Senin (21/8/2017).

Ia menuturkan, kerjasama polisi dengan pedagang untuk menjaga situasi tetap aman dan kondusif sudah cukup baik. Ia pun mengapresiasi kerjasama itu karena sejauh ini wilayah hukumnya tetap aman.

Mengenai sejumlah tempat objek vital seperti perbankan, AKP Roni menyebut pihaknya juga telah menempatkan personel kepolisian, termasuk petugas dari Polda Kalteng. Ia berharap, kondisi yang sudah aman itu terus dipertahankan sehingga masyarakat tidak merasa khawatir dalam beraktivitas. (BUDI YULIANTO/B-3)

Berita Terbaru