Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Langkah Gubernur Kalteng untuk Tingkatkan Nilai Jual Taman Nasional Sebangau

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 01 Januari 2018 - 20:22 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Taman Nasional Sebangau (TNS) bakal semakin difokuskan penggarapannya. Ada beberapa hal yang akan dipoles Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran. Terutama dari pintu masuk Palangka Raya.

Tujuannya, untuk meningkatkan 'nilai jual' wisata air hitam yang hanya ada dua tempat di dunia ini. Sehingga makin dikenal sebagai destinasi unggulan Indonesia. Terpenting menurutnya, adalah penambahan fasilitas.

'Kalau di Sebangau, masalah infrastruktur dermaga atau pelabuhannya, perbaikan sarana prasarana menuju spot wisatanya, itu harus dipermak. Agar laku kita jual baik tingkat nasional maupun internasional,' kata Sugianto, Senin (1/1/2018).

Upaya memoles Taman Nasional ini bahkan menjadi salah satu yang ditekankan Sugianto untuk persiapan rapat terbatas (Ratas) dengan Presiden Joko Widodo di Istana, selain membahas penajaman proyek Food Estate di Kalteng yang berkisar 1,3 juta hektare. (ROZIQIN/B-11)

Berita Terbaru