Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

MTQ Bukan Sekadar Lomba tapi Upaya Memperdalam Iman dan Taqwa

  • 10 Februari 2018 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) bulan sekadar lomba keagamaan. Melainkan, upaya untuk memperdalam iman dan taqwa melalui Alquran.

Pernyataan itu diungkapkan Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat saat membuka MTQ ke 43 tingkat Kabupaten Kapuas di Kecamatan Kapuas Murung, Jumat (9/2/2018) malam.  

Ia juga menyebut, MTQ sebagai panggung relegi bagi para kafilah dari 17 kecamatan. Aperesiasi juga diberikannya kepada semua pihak yang ikut serta menyukseskan MTQ Tingkat Kabupaten Kapuas itu.

"Dari kerja sama yang baik dan kebersamaan sehingga penyelenggaraan MTQ ke 43 Kabupaten Kapuas yang dilaksanakan di Palingkau Kecamatan Kapuas Murung ini dapat terlaksana dengan baik,” ucap Bupati.

Masih dalam kesempatan yang sama, Ketua LPTQ Kabupaten Kapuas menerima piala bergilir dari Camat Tamban Catur. Piala tersebut nantinya akan diserahkan kepada juara umum MTQ ke 43.

Selain piala bergilir, pada kesempatan itu Bupati Kapuas juga menyerahkan uang pembinaan LPTQ untuk setiap Kecamatan. (DJIMMY NAPOLEON/B-2)

Berita Terbaru