Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Umat Hindu Palangka Raya Gelar Upacara Tawur Agung dan Mapas Lewu

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 16 Maret 2018 - 11:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Umat Hindu Palangka Raya, Kalimantan Tengah menggelar pelaksanaan upacara Tawur Agung dan Mapas Lewu yang berlangsung di Bundaran Besar pagi ini.

Upacara itu berdasarkan konsep ajaran umat Hindu untuk menyelaraskan tiga hubungan elemen yaitu hubungan manusia dengan manusia, hubungan manusia dengan tuhan dan hubungan manusia dengan alam.

Ketua panitia Imade Sadiana menjelaskan, upacara Tawur bagi umat Hindu sangat penting untuk diperingati.

"Tawur berarti membayar atau mengembalikan, yaitu mengembalikan sari-sari alam semesta yang telah digunakan manusia sehingga kestabilan kehidupan manusia dengan alam bisa harmonis,"ujarnya, Jumat (16/3/2018).

Gubernur Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) Sugianto Sabran yang diwakili Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kalteng Yuas Elko mengharapkan upacara Tawur Agung dan Mapas menjadi momen pemersatu umat agar tercipta Kalteng Berkah. (GAZALI/B-2)

Berita Terbaru