Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Bupati Gunung Mas Apresiasi Pelayanan Kesehatan Gratis Kepolisian

  • 12 April 2018 - 22:22 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Bupati Gunung Mas (Gumas), Arton S Dohong mengapresiasi bakti sosial pelayanan kesehatan gratis yang dilaksanakan Polda Kalteng dan Polres Gunung Mas bekerjasama dengan Puskesmas Kurun Hulu, Kamis (12/4/2018). 

"Pemkab Gunung Mas sangat menyambut baik pelayanan kesehatan gratis. Ini membawa dampak positif untuk masyarakat, khususnya yang kurang mampu" kata Arton.

Adapun kegiatan bakti sosial pelayanan kesehatan, dilaksanakan pelayanan kesehatan secara umum, perawatan gigi dan KB gratis. Masyarakat sangat antusias mengikuti pelayanan kesehatan. Selain itu, juga ada pembagian sembako dari kepolisian.

"Kegiatan ini sangat membantu pemkab, dalam hal memberikan pelayanan kesehatan untuk masyarakat," kata Arton.

Pelayanan kesehatan gratis di Puskesmas Kurun Hulu juga dihadiri Wakapolda Kalteng Kombes Dedi Prasetyo dan sejumlah pejabat teras polda. Kemudian, Kapolres Gumas AKBP Yudi Yuliadin dan pihak terkait lainnya. (EPRA SENTOSA/B-11)

Berita Terbaru