Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

500 Personel Siap Amankan TPS Pilkada Barito Timur

  • Oleh Prasojo Eko Aprianto
  • 19 April 2018 - 14:22 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Anggota Satpol Pp dan Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Barito Timur yang mengomandoi satuan perlindungan masyarakat (Linmas) menyiapkan 500 masyarakat untuk menjaga tempat pemungutann suara ( TPS) saat Pilkada serentak 27 Juni 2018.

"Linmas ini adalah warga yang juga bisa disebut tenaga sukarela,  tapi berdasarkan usulan dari setiap kepala desa," ucap Kepala Satpol PP dan Damkar Barito Timur, Nanprasito, Kamis (19/4/2018) siang.

Lanjut dia, pemilihan anggota Linmas yang diakan direkomendasikan oleh pemerintah desa harus memiliki kriteria secara umum sehat jasmani dan rohani serta memiliki netralasi tinggi.

"Anggota Linmas yang terpilih nantinya akan mendapat SK berdasarkan Permendagri Nomor 84 sesuai struktur organisasi OPD yang menangani dan bertanggung jawab," jelasnya.

Nanprasitp mengatakan anggota Linmas yang terpilih akan mendapat pelatihan dan pembekalan terhadap fungsi dan tugasnya yang direncanakan akan dilaksanakann apel besar awal Mei 2018.

Ia mengatakan, keberadaan Linmas ini cukup sentral yaitu untuk menjaga keamanan dan ketertiban lingkunga umum selain itu juga untuk mengamankan Pilkada, Pileg, dan Pilpres. (PRASOJO EKO APRIANTO/B-6)

Berita Terbaru