Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Cara Jitu SMAN 1 Kahayan Hilir Cegah Aksi Corat-coret saat Pengumuman Kelulusan

  • Oleh James Donny
  • 04 Mei 2018 - 02:40 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Pengumuman kelulusan SMA sederajat di Kabupaten Pulang Pisau, Kamis (3/5/2018) tidak diwarnai dengan aksi corat-coret seragam. 

Pasalnya, seluruh Sekolah Menengah Atas memberikan siswa berbagai kegiatan, usai pengumuman kelulusan. 

"Kita melakukan kegiatan-kegiatan seperti lomba, saat pengumuman kelulusan, " ujar Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan SMAN 1 Kahayan Hilir, Yosef Roni. 

Menurutnya dengan ada kegiatan positif tersebut,  para siswa tidak akan melakukan kegiatan negatif, seperti corat-coret pakaian hingga konvoi kendaraan sepeda motor di jalanan. 

"Pada puncak pengumuman kelulusan,  siswa datang ke sekolah tanpa menggunakan seragam. Siswa laki-laki mengenakan baju batik dan perempuan kebaya," ujar Yosef.

Pada hari pengumuman kelulusan,  para siswa juga memperingati Hari Kartini dan Hari Pendidikan Nasional. (JAMES DONNY/B-11)

Berita Terbaru