Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Formasi Partai Nasdem Kotim untuk Pemilu Legislatif Berubah

  • Oleh Naco
  • 16 Juli 2018 - 18:56 WIB

BORNEONEWS, Sampit - DPD Partai Nasdem Kabupaten Kotawaringin Timur, resmi mendaftarkan bakal calon anggota legislatifnya ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kotim. Berkas mereka pun dinyatakan lengkap.

Namun, dalam berkas pendaftarannya terdapat perubahan formasi bacaleg yang kini duduk di lembaga DPRD Kotim. Bahkan Ketua DPD Nasdem Kotim Ansen Tue yang digembar-gemborkan akan ikut bersaing di Dapil IV ternyata tidak jadi.

"Untuk Pak Aan (Ansen Tue), beliau tidak jadi ikut," kata Sekretaris DPD Nasdem Kotim, H Tajudinnor saat pendaftaran, Senin (16/7/2018) sore.

Sementara itu adanya perubahan formasi terlihat dari anggota DPRD Kotim Syahbana dari Nasdem kini ikut bersaing di Dapil II Baamang- Seranau. Dari sebelumnya di Dapil IV Kota Besi, Cempaga, Cempaga Hulu dan Telawang.

Sementara anggota DPRD Kotim Debby Sartika yang sebelumnya berkontestasi di Dapil I Ketapang, kini ikut bersaing maju ke DPRD Provinsi untuk Dapil Kotim-Seruyan.

"Adanya pergeseran ini karena pusat yang menentukan, kita mengikuti saja," tegas Tajudinnor.(NACO/B-11)

Berita Terbaru