Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wagub Kalteng Instruksikan Percepatan Serapan Anggaran 2024

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 19 Januari 2024 - 13:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Wakil Gubernur Kalimantan Tengah (Kalteng), Edy Pratowo menginstruksikan percepatan serapan anggaran pada tahun 2024.

“Perlu saya tegaskan kembali, upaya percepatan penyerapan anggaran harus betul-betul menjadi perhatian serius kita bersama,” ungkapnya saat mewakili Gubernur Kalteng dalam rakor TEPRA di Palangka Raya, Kamis, 18 Januari 2024.

Ia menekankan serapan anggaran akan berdampak terhadap laju pembangunan, pertumbuhan ekonomi, inflasi, hingga pelayanan kepada masyarakat.

“Permasalahan klasik lambatnya serapan anggaran di awal tahun jangan sampai terjadi. Kita harus tancap gas dari awal tahun,” tegasnya.

Edy menyampaikan secara umum realisasi keuangan dan fisik Pemerintah Provinsi Kalteng dan Pemerintah Kabupaten/Kota se-Kalteng pada tahun anggaran 2023 belum mencapai target.

Dia minta kepada Perangkat Daerah Provinsi dan Pemerintah Kabupaten/Kota yang masih rendah realisasinya, agar melakukan langkah-langkah perbaikan dalam pengelolaan anggarannya.

“Sehingga dapat mendukung pencapaian target realisasi yang telah ditetapkan tiap triwulan pelaksanaan anggaran,” ungkapnya. (HERMAWAN DP/j)

Berita Terbaru