Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Touring Merah Putih Lintasi Berbagai Daerah, Ini Rutenya 

  • Oleh Budi Yulianto
  • 10 Agustus 2018 - 12:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sekitar 400 mobil mengikuti touring merah putih dalam rangka HUT ke-73 Kemerdekaan Republik Indonesia, Jumat (10/8/2018). Mereka akan melintasi berbagai daerah di Kalteng yang dipimpin empat koordinator wilayah (Korwil).

Di antaranya, korwil 1 melintasi daerah Barsel, Bartim, Barut dan finish di Murung Raya. Koordinator wilayah II yakni Palangka Raya, Gumas, Pulpis dan finish di Kapuas.

Kemudian, korwil III rutenya Katingan, Kotim dan finish di Seruyan. Terakhir, korwil IV dengan rute Kobar, Lamandau lalu finish di Sukamara. 

Kegiatan yang digagas oleh Polda Kalteng itu menargetkan berkibarnya 1 juta bendera merah putih di Kalteng. 

Kapolda Kalteng Irjen Pol Anang Revandoko mengatakan, rangkaian kegiatan lainnya menyambut hari kemerdekaan adalah bakti sosial, bedah rumah dan pembentangan bendera merah putih secara serentak pada 13 sungai di Kalteng. (BUDI YULIANTO/B-11) 

Berita Terbaru