Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Stok Vaksin Rabies Masih 1.000 Dosis di Palangka Raya

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 27 Februari 2019 - 15:32 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya – Memasuki akhir bulan ke dua di 2019, Dinas Ketahanan Pangan dan Pertanian (DKPP) Kota Palangka Raya masih memiliki 1.000 dosis vaksin rabies.

“Sisa tahun kemarin yang ada masih sekitar 1.000-an dosis dan ini yang terus kita vaksinkan,” kata Kabid Kesehatan Hewan dan Masyarakat Verteriner (Kesmavet) DKPP Kota Palangka Raya, Sumardi Rabu (27/2/2019).

Vaksin sebanyak 1.000 dosis ini digunakan untuk memvaksin hewan yang populasi anjing yang cukup banyak. Vaksinasi dilakukan dengan sistem jemput bola.

Petugas mendatangi perumahan warga untuk memberikan suntukan vaksin pada hewan peliharaan.

“Fokusnya memang yang banyak populasi anjingnya. Karena paling rentandan banyak terindikasi rabies adalah anjing,” ucapnya.

Vaksin inipun diberikan kepada masyarakat secara gratis. Warga tidak perlu membayar sama sekali kepada petugas vaksinator. (HERMAWAN DP/B-6)

Berita Terbaru