Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Jemaah Haji asal Kalteng Ziarah ke Makam Mbah Moen di Mekkah

  • Oleh Budi Yulianto
  • 08 Agustus 2019 - 12:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepergian KH Maimoen Zubair atau akrab dikenal dengan nama Mbah Moen menyisakan duka mendalam bagi warga Indonesia. 

Tidak terkecuali jemaah haji Indonesia, termasuk dari Kalimantan Tengah. Di sela-sela menjalankan ibadah haji, para jemaah menyempatkan untuk ziarah ke makam Mbah Moen di tempat pemakaman Ma'la Kota Mekkah.

Salah satu dari jemaah haji asal Kalteng adalah Heru Hidayat. Tokoh pemuda Kalteng ini bersama jemaah lainnya menyempatkan untuk berziarah.

Mbah Moen merupakan sosok ulama dan tokoh yang juga pimpinan Pondok Pesantren Al-Anwar, Sarang, Rembang.

Mbah Moen menghembuskan napas terakhirnya di usia 90 tahun pukul 04.17 waktu Mekah, Arab Saudi pada Selasa, 6 Agustus 2019.

"Kami beberapa calon jemaah haji di sela waktu menunggu proses ibadah haji, sengaja melakukan ziarah ke makam Mbah Moen," kata Heru kepada Borneonews melalui WhatsApp.

Heru Hidayat didampingi Ustadz Fadil dan lainnya mengucapkan rasa duka atas kepergian Mbah Moen untuk selamanya.

"Kita tentu sangat berduka dengan kepergian ulama seperti beliau. Semoga beliau khusnul khatimah dan mudah-mudahan mendapatkan tempat yang sangat layak di sisi Allah SWT," doa Heru. (BUDI YULIANTO/B-2)

Berita Terbaru