Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polda Kalteng dan Polres Tangani Lebih 50 Kasus Narkotika Selama Operasi Antik

  • Oleh Arnoldus Maku
  • 13 Oktober 2019 - 11:22 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Selama Operasi Antik Telabang sejak awal Aktober 2019 hingga saat ini, Polda Kalteng dan seluruh polres jajaran sudah menangani puluhan kasus narkotika.

"Kalau untuk jumlah kasus sangat banyak. Polda dan polres jajaran per hari ini sudah ada 51 laporan polisi yang kita tangani," ujar Kasub Satgas Ditresnarkoba Polda Kalteng AKBP M. Fadli, Minggu 13 Oktober 2019.

Sementara itu untuk jumlah tersangkanya masih direkap. Puluhan kasus yang ditangani murni dari hasil Operasi Antik yang dilakukan di jalan maupun disejumlah tempat yang dianggap rawan peredaran dan penyalahgunaan narkoba.

"Di jalan umum kita bekerja sama dengan Ditlantas dan dibeberapa tempat lainnya seperti THM dan lain sebagainya. Pokoknya itu khusus operasi antik saja," ujarnya.

Terhadap puluhan kasus yang diperoleh dalam Operasi Antik ini dan sudah ada laporan polisinya tentu akan kita proses sesuai dengan prosedur hukum yang berlaku.

"Ada yang bisa kita tersangkakan dan proses lebih lanjut, ada juga kita bina dan lakukan rehabilitasi," ujarnya. (ARNOL/B-6)

Berita Terbaru