Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kejaksaan Negeri Seruyan Peringati Hari Anti Korupsi Sedunia

  • Oleh Magang 2
  • 09 Desember 2019 - 12:16 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Jajaran Kejaksaan Negeri Kabupaten Seruyan menggelar upacara memperingati Hari Anti Korupsi Sedunia, Senin 9 Desember 2019.

Upacara ini dipimpin Kepala Kejaksaan Negeri Seruyan Erwin Purba diikuti seluruh jajaran kejaksaan, perwakilan siswa SMA, dan mahasiswa.

Dalam kesempatan ini Erwin menyampaikan sambutan tertulis Jaksa Agung, Burhanuddin menyampaikan peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia 2019 merupakan momen yang tepat untuk melakukan introspeksi dan evaluasi guna mendorong kualitas kerja dalam pemberantasan korupsi.

“Seluruh jajaran hendaknya bisa terus mendorong terciptanya kualitas kerja dalam upaya mewujudkan pemberantasan korupsi yang bisa memenuhi ekspektasi terciptanya Indonesia maju yang bersih dan bebas dari korupsi,” harapnya.

Peringatan Hari Anti Korupsi Sedunia 2019 mengambil tema “Bersama Melawan Korupsi Mewujudkan Indonesia Maju.

Tema ini relevan untuk semakin meneguhkan komitmen dan tanggung jawab bersama saling bahu membahu dalam proses pemberantasan korupsi guna memajukan Indonesia.

“Berangkat dari pemahaman bahwa korupsi merupakan musuh bersama, maka sudah barang tentu agenda pemberantasan korupsi, harus merepresentasikan upaya yang melibatkan semua komponen bangsa,” tegasnya.

Terlebih seluruh aparatur kejaksaan sebagai garda terdepan memiliki peran penting dalam penegakan hukum sudah sepatutnya bisa mendorong dan menggerakan masyarakat untuk menjadi bagian dari gerakan moral dalam memerangi korupsi dilevel manapun. (MAGANG 2/B-6)

Berita Terbaru