Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ular Piton Mangsa 3 Ekor Kambing Milik Warga Bagendang Permai

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 13 Desember 2019 - 15:26 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Warga Desa Bagendang Permai, Kecamatan Mentaya Hilir Utara, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) digegerkan dengan adanya ular piton yang memangsa 3 ekor kambing milik warga.

Informasi terhimpun, 3 ekor kambing yang menjadi santapan ular tersebut merupakan milik Adit, yang dipelihara oleh Islamiah. Bahkan, satu ekor kambing sudah habis ditelan ular, sedangkan 2 ekor mati namun belum sempat ditelan. 

"Satu ekor sudah ditelan, sedangkan dua ekornya mati karena dililit ular. Tetapi tidak sempat ditelan," kata Islamiah, Jumat, 13 November 2019. 

Ular tersebut beraksi pada malam hari, dan baru diketahui pada pagi hari saat Islamiah hendak memberikan makanan ke kandang. Dia juga kaget melihat dua ekor kambingnya yang tergeletak dengan luka di bagian kepala. 

Setelah diperiksa, ternyata ada seekor ulah piton besar di kandang tersebut. Melihat itu, dia pun berteriak meminta tolong dengan warga sekitar. 

Beberapa warga memberanikan diri untuk menangkap ular tersebut. Namun tidak semudah yang dibayangkan, karena ular tersebut memberikan perlawanan. 

"Sekitar 30 menit, barulah ular tersebut dapat ditangkap dan diikat kepalanya," terang Islamiah. 

Panjang ular tersebut diperkirakan sekitar 6 meter. Dan saat itu juga langsung dibawa seseorang ke Sampit. 

"Kalau ular dan satu ekor kambing ada diminta seseorang dan dibawa ke Sampit. Sedangkan seekor yang mati dikuburkan," kata Islamiah. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru