Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Selain DBD, Penyakit Ini Juga Perlu Diwaspadai

  • Oleh Magang 2
  • 26 Desember 2019 - 17:06 WIB

BORNEONEWS, Kuala Pembuang - Selain Demam Berdarah Dengue atau DBD, penyakit lain yang perlu diwaspadai oleh masyarakat dikala musim penghujan adalah diare.

Kadis Kesehatan Seruyan, Mahdiniansyah mengatakan, saat ini serangan penyakit diare juga sangat rentan terjadi, karena saat musim penghujan banyak lalat yang muncul dengan membawa berbagai macam penyakit.

“Lalat apabila menghinggapi makanan, dapat menimbulkan penyakit salah satunya diare. Untuk itu, saya mengimbau agar makanan sebaiknya ditutup jangan sampai dibiarkan terbuka apalagi dihinggapi lalat,“ kata Mahdiniansyah, Kamis, 26 Desember 2019.

Meskipun lalat seringkali bisa ditemukan di dalam rumah, namun dalam realitanya lalat juga bisa hinggap di tempat sampah, kotoran hewan dan tempat-tempat yang jorok lainnya, sehingga dapat membawa penyakit.

Ia melanjutkan, menurut pakar kesehatan menyebutkan bahwa dalam seekor lalat, dapat membawa sekitar 300 lebih jenis bakteri, virus, hingga parasit yang bisa memicu datangnya penyakit berbahaya.

“Selain menutup makanan agar tidak dihinggapi lalat, yang penting juga selalu membiasakan untuk mencuci tangan dengan sabun baik sebelum makan maupun setelah beraktifitas. Ini untuk mencegah terserang berbagai penyakit di musim hujan,” tuturnya. (MAGANG 2/B-7)

 

Berita Terbaru