Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Tes Penerimaan CPNS Pulang Pisau Digelar Minggu Ketiga Febuari 2020

  • Oleh Muhammad Badarudin
  • 17 Januari 2020 - 14:40 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Tes penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Pulang Pisau digelar minggu ketiga bulan Febuari 2020. Tes itu akan digelar di Palangka Raya. 

Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Pulang Pisau, Saripudin mengatakan, tes itu akan dilaksanakan selama 5 hari. 

"Berhubung fasilitas kita untuk melaksanakan tes CPNS di daerah belum bisa, jadi kita ikut di Palangka Raya," kata Saripudin, Jumat 17 Januari 2020. 

Ia menambahkan, jumlah peserta CPNS di Pulang Pisau lebih dari 2.000 orang. Nanti akan dibagi peserta yang akan ikut tes hari pertama, hari kedua, ketiga, keempat, sampai hari kelima. 

"Jadi siap-siap saja untuk peserta CPNS. Harapan saya jangan sampai ada yang tidak ikut. Sudah lolos semua berkas, jangan pas tes terakhir tidak bisa hadir," ujar dia. 

Saripudin mengatakan, masalah waktu tes ini juga harus jadi perhatian para peserta. Jangan sampai ada peserta yang tidak ruangan pelaksanaan dan jadwal tes.

"Ini harus jadi perhatian serius peserta. Karena ada pengalaman peserta terlambat dan sebagainya," tandasnya. (M BADARUDIN/B-11)

Berita Terbaru