Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Polres Barito Timur Gelar Sosialisasi Pembuatan SKCK Melalui WhatsApp

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 22 Januari 2020 - 16:26 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Sat Intelkam Polres Barito Timur bekerja sama dengan Pemerintah Desa Jaweten menggelar sosialisasi pembuatan SKCK melalui WhatsApp di Aula Kantor Desa Jaweten. Rabu 22 Januari 2020.

Dalam kegiatan yang diikuti oleh warga dan perangkat Desa Jaweten Kasat Intelkam Polres Barito Timur Iptu I Gede Arya Dharmika melalui KBO Intelkam Iptu Asep Supriadi menyampaikan harapannya agar masyarakat yang sudah menggunakan telepon pintar atau smartphone, dapat menggunakan inovasi layanan pembuatan SKCK melalui Whatsapp.

Menurutnya, SKCK merupakan sesuatu yang penting bagi masyarakat sebagai persyaratan untuk melamar kerja di perusahaan, kuliah, mengikuti tes CPNS serta tes anggota TNI dan Polri.

"Karena itu, untuk semakin meningkatkan pelayanan kepada masyarakat yang hendak membuat SKCK, kami membuat inovasi pembuatan SKCK melalui WhatsApp," kata Asep.

Inovasi ini juga, menurutnya, lebih memudahkan masyarakat karena bisa mengajukan permohonan pembuatan tanpa meninggalkan aktivitas.

"Lebih hemat biaya dan waktu karena tidak perlu antri, hanya butuh untuk mengambil ke Mapolres saja," imbuh Asep.

Untuk pembuatan SKCK melalui Whatsapp di Polres Barito Timur, pemohon hanya perlu menghubungi admin di nomor WhatsApp 082252151591 atau gabung grup Whatsapp ANG SAGAR ULEK LEKUK.

Selanjutnya admin akan menjelaskan dan mengirim persyaratan yang harus dilengkapi. (BOLE MALO)

Berita Terbaru