Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

1817 Peserta SKD CPNS di Palangka Raya Lulus Passing Grade

  • Oleh Hendri
  • 19 Februari 2020 - 17:25 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia atau BKPSDM Kota Palangka Raya Sabirin Muhtar, mengatakan sebanyak 1817 peserta Seleksi Kompetensi Dasar Calon Pegawai Negeri Sipil ( SKD CPNS) lingkup Pemerintah setempat, lulus Passing Grade.

"Pantauan sampai hari terakhir SKD Kota Palangka Raya dari tanggal 11 sampai 18 Februari, 1.817 peserta lulus Passing Grade atau setara dengan 49,12 persen tingkat kelulusan," ungkapnya, Rabu 19 Februari 2020.

Jumlah ini masih bersifat sementara, BKPSDM masih perlu menyesuaikan dengan hasil rekapitulasi dari Badan Kepegawaian Negara (BKN). Seleksi sudah rampung, tingkat kehadirian mencapai 95,13 persen dari 3.669 pelamar.

"Kehadiran 3.520 atau 95,13 persen. Sementara yaang absen 179 peserta atau sekitar 4,86 persen," katanya.

Sementara peserta yang berada dibawah Passing Grade sebanyak 1702 atau 46,01 persen. Nilai tertinggi  428 diraih Anastasia Evira formasi penyuluh pertanian pada seleksi hari pertama.


"Tidak ada yang lebih tinggi dari nilai yang diraih peserta pada hari pertama, yaitu Anastasia Evira formasi penyuluh pertanian," pungkasnya. (HENDRI/B-5)

Berita Terbaru