Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Update Data Gugus Tugas Covid-19 Kapuas Tidak Ada Penambahan Kasus Positif

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 27 Mei 2020 - 19:11 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kapuas kembali menyampaikan update perkembangan terkini berkaitan dengan kasus penyebaran corona virus disease atau Covid-19, Rabu sore, 27 Mei 2020.

Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19 Kapuas, Junaidi mengungkapkan hari ini tidak ada penambahan kasus terkonfirmasi positif covid-19, sehingga jumlahnya tetap 70 orang.

"Hari ini tidak ada penambahan. Masih sama seperti kemarin untuk kasus positif covid-19 ada 70 orang," ucap Junaidi dalam siaran langsung via medsos resmi.

Dia merincikan dari total 70 kasus positif covid-19 di Kabupaten Kapuas ini terdiri dari 50 orang masih dalam perawatan, 9 orang dinyatakan sembuh, dan 11 orang telah meninggal dunia.

"Untuk 9 orang yang sembuh ini rinciannya dari Kecamatan Selat 4 orang, Basarang 3 orang, dan Mantangai 2 orang," katanya.

Sedangkan orang dalam pemantauan (ODP) mengalami pengurangan 3 orang, sehingga kini menjadi 14 orang.

"Kemudian untuk Pasien Dalam Pengawasan (PDP) juga mengalami pengurangan dari 12 orang menjadi 10 orang," katanya.

Junaidi kembali mengajak masyarakat agar dapat meningkatkan imunitas atau daya tahan tubuh, agar dapat mencegah terjadinya penyebaran virus corona.

"Mari jaga kesehatan dengan rajin berolahraga, dan konsumsi makanan bergizi, sehingga imunitas tubuh meningkat untuk mencegah penyebaran virus corona," ucapnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-6)

Berita Terbaru