Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pasien Sembuh Covid-19 di Kalteng Bertambah 2 Orang

  • Oleh Nopri
  • 29 Mei 2020 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Berdasarkan data terbaru Tim Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Kalteng untuk pasien virus Corona dinyatakan sembuh bertambah dua orang yang berasal dari Kabupaten Kotawaringin Timur satu orang, dan Kabupaten Kapuas satu orang.

"Sehingga jumlah pasien positif yang dinyatakan sembuh saat ini menjadi 160 orang," kata, Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran selaku Ketua Gugus Tugas Covid-19 Provinsi Kalteng, Jumat, 29 Mei 2020.

Sedangkan untuk orang tanpa gejala atau OTG juga mengalami peningkatan 65 orang. Dengan penambahan itu maka OTG saat ini menjadi 1.351 orang dari 1.285 orang.

"Sedangkan untuk orang tanpa gejala terbanyak saat ini masih berada di Kabuapten Murung Raya dengan jumlah 621 orang," jelas Sugianto Sabran.

Selain itu untuk pasien dalam pengawasan atau PDP juga terus mengalami peningkatan. Seperti yang terjadi pada hari ini PDP betambah delapan orang sehingga total PDP saat ini menjadi 77 orang.


"Bertambahnya PDP itu berasal dari Palangka Raya, Kabupaten Katingan, Gunung Mas, Murung Raya, Barito Timur dan Barito Selatan," tutupnya. (NOPRI/m)

Berita Terbaru