Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ratusan Pelajar dan Mahasiswa Ikuti Rapid Test Gratis Tahap Akhir Pemkab Kotim

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 01 Juli 2020 - 17:00 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Ratusan pelajar dan mahasiswa mengikuti rapid test gratis tahap akhir yang diselenggarakan Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Rabu, 1 Juli 2020. 

Rapid test tersebut dilaksanakan di Gedung Serbaguna Sampit. Pelajar dan mahasiswa yang mendaftar secara online sebanyak 150 orang, ditambah yang mendaftar di lokasi rapid test.

"Yang kami siapkan kuotanya 200. Pendaftar online ada 150 orang, ditambah yang mendaftar langsung hari ini di tempat," kata Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kotim, Multazam. 

Rapid test gratis tersebut dilakukan sebagai upaya pemerintah daerah untuk membantu meringankan pelajar dan mahasiswa yang sudah harus kembali ke sekolah mereka di luar daerah guna menuntut ilmu. 

Namun setelah kegiatan ini, kecil kemungkinan akan dibuka kembali rapid test secara gratis. Penyebabnya, karena keterbatasan stok alat dan juga tenaga medis.

"Untuk ke depan, kami belum bisa pastikan terkait rapid test gratis. Menunggu perintah pimpinan," kata Multazam. 

Sementara, surat rapid test non reaktif sendiri bisa digunakan untuk bepergian dengan periode waktu selama 14 hari setelahnya. Sejauh ini belum diketahui hasil rapid test itu. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru