Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Belajar Otodidak, Gitar Buatan Warga Desa Pangkalan Lada Laku Hingga Luar Negeri

  • Oleh Danang Ristiantoro
  • 18 Oktober 2020 - 21:51 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun - Bisnis yang bermula dari hanya sekedar Hobby dan belajar secara otodidak, kini gitar buatan Binanto (33), warga Desa Pangkalan Durin Rt 6, Kecamatan Pangkalan Lada, Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) terjual hingga ke luar negeri.

Usaha yang digelutinya sejak 2014 ini, usaha gitarnya yang diberi nama BIGER (Binanto Gitar Maker), kini mulai banyak peminatnya.

Tidak hanya dari dalam negeri, bahkan warga negara tetangga seperti Malaysia, Singapura hingga Brunai Darussalam pun banyak yang menjadi pelangganya.

Binanto mengaku bersyukur berkat usaha dan kerja kerasnya selama merintis usaha produksi gitar ini telah menunjukkan hasilnya. Dalam 1 bulan ia bisa menghasilkan puluhan juta rupiah.

"Dalam satu bulan, kita bisa memproduksi 2 gitar dan sudah bisa menghasilkan puluhan juta. Saya membuat gitar ini belajar secara otodidak dan tidak pernah belajar formal," ujarnya.

Sebelum memberanikan diri membuka usaha produksi gitar, Binanto bekerja sebagai operator alat berat. Saat masih menjadi operator alat berat disalah satu perusahaan, dia sudah sering mencoba membuat gitar dan baru di 2014 ia fokus pada usahanya tersebut.

"Saya awalnya memberanikan diri, dengan modal awal dari gaji terakhir cuma Rp 1.200.000, dengan alat seadanya," ungkapnya.

Lambat laun, gitar elektrik dan akustik buatan pertama kali dengan alat-alat sederhana, seperti gergaji tangan, golok, amplas dan alat manual lainnya, mulai terus berkembang.

Harganya pun bervariasi mulai dari Rp 4 juta hingga Rp 14 juta. Dalam menjalankab usahannya, pria 2 anak ini melakukannya sendiri. Ia mengaku saat ini teruz berupaya melakukan terobosan baru dan ingin memiliki galery gitar.

"Ia pun berharap, gitar hasil ketelatenan tangannya dapat digunakan para musisi ternama di Indonesia. Mohon doannya agar impiannya ini terwujud," pungkasnya. (DANANG/B-6)

Berita Terbaru