Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemkab Pulang Pisau Bantu Pengobatan Bocah Penderita Tumor Ganas

  • Oleh Asprianta
  • 02 Maret 2021 - 06:00 WIB

BORNEONEWS, Pulang Pisau - Pemkab Pulang Pisau melalui Dinas Kesehatan setempat membantu pengobatan bocah 12 tahun, warga Dusun Maliku Lama, Desa Kanamit, Kecamatan Maliku, Pulpis yang terserang kanker atau tumor ganas di bagian wajahnya. 

Bocah yang bernama Marvel Jhontravoltra sejak 2018 lalu terserang kanker atau tumor ganas di bagian wajah sebelah kiri. Akibat sakit yang diderita itu ia tak bisa melanjutkan sekolah.

Ditambah ekonomi kedua orang tua Marvel tergolong keluarga miskin, hingga pasrah mengharap uluran tangan dari pemerintah, swasta maupun pihak donatur lainnya untuk kesembuhan Marvel.

Mengetahui warganya sakit, Pemkab Pulang Pisau memfasilitasi proses pengobatan Marvel. "Marvel akan kita fasilitasi demi kelancaran proses pengobatannya. Kemarin kami (Dinkes Pulpis) bersama bapak Bupati dan Yayasan SDI Solidaritas sudah melaksanakan pertemuan mencari jalan terbaik untuk kesembuhan Marvel ini," kata Kepala Dinas Kesehatan Pulpis dr Muliyanto Budihardjo, Senin.

Mul sapaan akrab Kadinkes Pulpis pertemuan bersama rekan SDI Solidaritas itu, mencari bagaimana proses pengobatan yang ideal untuk Marvel hingga hasilnya akan maksimal.

"Dari pertemuan itu maka disepakati, khusus pemkab siap memfasilitasi segala keperluan untuk proses pengobatan Marvel, khususnya menyiapkan sarana dan prasarana saat Marvel kemoterapi di RS Ulin Banjarmasin," ungkapnya.

MuI yang juga menjabat Plt Direktur RSUD Pulpis itu menambahkan, karena kanker atau tumor ganas yang diderita Marvel ini sudah stadium 4, maka jalan satu-satunya dilakukan kemoterapi. 

"Untuk operasi dirasa tidak efektif, karena kanker ganas ini sudah stadium 4. Jadi, langkah yang tepat dilakukan kemoterapi, dan satu-satunya rujukan kemoterapi ini hanya ada di Banjarmasin untuk wilayah Kalimantan," terangnya.

Ia juga mengungkapkan sebenarnya biaya pengobatan Marvel ini jauh-jauh hari sudah dilakukan pemerintah melalui BPJS.

Namun, karena kebutuhan selama menjalani proses kemoterapi cukup besar (kisaran 2-3 juta), maka orang tua Marvel tidak mampu hingga pelaksanaannya terhambat sampai kanker itu sudah masuk stadium 4. 

Berita Terbaru