Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Ini Jumlah Sasaran Vaksinasi Tahap II di Kotawaringin Timur

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 05 Maret 2021 - 19:55 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sasaran vaksinasi tahap II di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) mencapai 4.900. Rencananya vaksinasi akan dimulai pada Senin, 8 Maret 2021.

"Untuk vaksinasi covid-19 tahap II, kami menerima 4.900 vial," ujar Juru Bicara Satgas Percepatan Penanganan Covid-19 Kotim, Multazam, Jumat, 5 Maret 2021. 

Vaksinasi tersebut akan dilaksanakan di sejumlah fasilitas kesehatan. Yakni Puskesmas Baamang I dan II, serta Puskesmas Ketapang I dan II, dan Kantor Kawasan Pelabuhan (KKP). 

Sementara, sasaran vaksinasi tahap II yakni petugas pelayanan publik, seperti TNI/Polri, ASN, sejumlah organisasi pelayanan, bahkan pedagang di pasar. 

"Data sudah kami kirimkan ke pusat. Selanjutnya, pusat yang memutuskan jumlah vaksin covid-19 untuk Kotim," kata Multazam.

Sementara, pihaknya belum memberikan keterangan sasaran vaksinasi lebih awal pada tahap kedua ini. Satgas masih menunggu informasi resmi selanjutnya. (MUHAMMAD HAMIM/B-11)

Berita Terbaru