Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

MAN Kapuas Gelar Matsama Secara Daring Sambut Peserta Didik Baru

  • Oleh Dodi Rizkiansyah
  • 16 Juli 2021 - 10:30 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kapuas - Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Kapuas menggelar kegiatan pengenalan lingkungan madrasah bagi peserta didik baru atau yang dikenal dengan  MasaTa’aruf Siswa Madrasah (Matsama).

Kegiatan di awal tahun pelajaran merupakan kegiatan rutin tahunan yang digelar. Tahun ini, digelar secara daring karena masih pandemi Covid-19.

Kegiatan Matsama MAN Kapuas yang diikuti oleh 274 peserta disik itu dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Kapuas. Acara pembukaan dilaksanakan secara virtual via media sosial Zoom dan live Youtube.

Kepala Kantor Kemenag Kapuas, Hamidhan menyambut baik dan 
mengapresiasi kegiatan Matsama yang membawa manfaat bagi peserta didik baru.

“Saya sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada panitia yang telah menyelenggarakan kegiatan Matsama MAN Kapuas," kata Hamidhan, Jumat 16 Juli 2021.

Menurut dia, kegiatan ini tentu banyak memberikan manfaat bagi peserta didik baru, karena berbagai materi pembentukan karakter dan pengenalan lingkungan madrasah sangat diperlukan bagi peserta didik baru dalam menyesuaikan diri dengan lingkungan belajar yang baru.

Kegiatan yang sudah dilaksanakan selama tiga hari itu mengusung tema “Kami datang untukberprestasi”. Pihak madrasah berharap setelah mengikuti kegiatan Matsama ini peserta didik bisa 
menjadi pribadi yang baik dan memiliki prestasi berkarakter.

Kepala MAN Kapuas, Ahmad Mulyadi menyampaikan ucapan selamat datang dan harapan kepada peserta didik baru.

“Selamat datang dan bergabung para peserta didik baru di MAN Kapuas, besar harapan dengan diikutinya kegiatan Matsama ini peserta didik baru bisa menaati segala peraturan dan tata tertib,menyesuaikan dengan lingkungan madrasah dan mengikuti pembelajaran dengan baik serta bisa mengasah bakat dan kemampuan untuk meraih prestasi," tuturnya. (DODI RIZKIANSYAH/B-7)

Berita Terbaru