Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Masyarakat Diminta Tidak Lelah Taati Protokol Kesehatan

  • Oleh Nopri
  • 19 Agustus 2021 - 16:40 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Ivo Sugianto Sabran meminta masyarakat tidak lelah dalam menaati protokol kesehatan.

"Dengan keadaan pandemi sekarang ini, saya minta jangan bosan untuk mentaati protokol kesehatan khususnya dalam memakai masker, demi kebaikan kita bersama," katanya, Kamis, 19 Agustus 2021


Ivo Sugianto Sabran menuturkan, penggunaan masker di masa pandemi seperti sekarang ini sangat penting sebagai upaya mencegah terjadinya penularan Covid-19.

"Maka dari itu saya minta, agar setiap beraktivitas di luar rumah bisa selalu mengunakan masker. Jadikan masker ini sebagai kebutuhan sehari-hari," ujarnya.

Selain itu, ia juga meminta masyarakat terus mendukung kebijakan vaksinasi Covid-19 yang saat ini terus gencar dilakukan baik itu dari pemerintah provinsi, kabupaten dan kota.

"Saya imbau masyarakat tidak perlu takut divaksin, karena vaksin yang diberikan ini sudah melewati uji klinis yang ketat dan sudah mendapatkan sertifikat halal dari MUI," tutupnya. (NOPRI/B-7)

Berita Terbaru