Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Khairil Anwar: Penambahan Guru Besar IAIN jadi Motivasi

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 07 September 2022 - 15:41 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Palangka Raya H. Khairil Anwar menilai pengukuhan dua guru besar di kampusnya menjadi motivasi calon profesor.

"Tentu sangat menggembirakan, membanggakan sekaligus memberikan inspirasi dan motivasi kepada calon-calon Professor lainnya di IAIN Palangka Raya,” ungkapnya seperti dikutip dari MMC Kalteng, Rabu 7 September 2022.

Khairil menyampaikan kedua Guru Besar IAIN Palangka Raya yang telah dikukuhkan menambah jumlah Guru Besar (Profesor) di IAIN Palangka Raya. IAIN Palangka Raya saat ini sudah memiliki enam orang Professor.

Ia menuturkan saat ini sedang diusulkan lagi penambahan guru besar sehingga akan menduduki gelar Profesor selanjutnya.

Pengukuhan dihadiri oleh Anggota DPR RI Dapil Kalteng H. Agustiar Sabran, Forkopimda Provinsi Kalteng, Ketua TP-PKK Provinsi Kalteng Ivo Sugianto Sabran.

Kemudian, Sekretaris Daerah Provinsi Kalteng H. Nuryakin, Ketua DWP Provinsi Kalteng Hj. Anita Nuryakin, Wali Kota Palangka Raya Fairid Naparin.

Ditambah lagi, Kepala Perangkat Daerah dan Instansi Vertikal Provinsi Kalteng terkait, Pimpinan Perguruan Tinggi Negeri/Swasta Provinsi Kalteng serta Ketua Organisasi Keagamaan dan Organisasi Kepemudaan Provinsi Kalteng. (HERMAWAN DP/B-6)

Berita Terbaru