Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pelang Nama Mal Pelayanan Publik Dirusak Tangan tak Bertanggung Jawab

  • Oleh Dewi Patmalasari
  • 14 Januari 2023 - 15:00 WIB

BORNEONEWS,  Sampit - Mal Pelayanan Publik (MPP) Kotawaringin Timur baru saja diresmikan. Namun, pelang nama sudah hilang diduga dirusak oleh tangan tidak bertanggung jawab. 

"Kemungkinan pelang tersebut lepas ada yang mengambil," kata Kepala Dinas DPMPTSP imam Subekti, Sabtu, 14 Januari 2023.

Tampak pelang nama yang berdiri kokoh di MPP hilang 5 petak keramik. Semua huruf bertuliskan "Mal Pelayanan Publik" lengkah dengan nama kabupaten dan alamat berwarna kuning keemaasan lepas. Sehingga pelang nama yang semestinya sebagai identitas bangunan tersebut tidak terbaca lagi. 

MPP resmi bertepatan HUT Kotim ke-70 tahun,  7 Januari 2023. Pada saat peresmian pelang nama masih dalam kondisi utuh. Tidak ada cacat sedikit pun. Namun setelah beroperasi selama 1 pekan sangat disayangkan terjadi pengrusakan. 

Imam mengaku, saat ini pelang nama tersebut sedang dalam proses perbaikan kembali.

"Saat ini masih kami proses perbaikan kembali sehingga dapat difungsikan sebagai mana identitas bangunan," ujarnya. 

MPP merupakan layanan terintegrasi yang digadang dapat meningkatkan pelayanan publik di Kotim. Meskipun sudah beroperasi, perbaikan dan pengadaan sarana prasarana masih terus dilakukan.

"Kita belum ada eskalator sesuai perencanaan kemarin dan masih perlu penambahan fasilitas yang lain seperti kursi ruang tunggu masih kurang. Eskalator senilai Rp2 miliar untuk 2 unit,  1 unit eskalator naik dan 1 unit turun," jelas Imam.

Selama sepekan berjalan ini MPP masih tampak sepi dan jaringan internet juga belum stabil. (DEWI PATMALASARI/J)

Berita Terbaru