Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Haji Abdul Rasyid AS Bagikan 16 Ekor Sapi Kurban di Palangka Raya

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 26 Juni 2023 - 21:45 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Keluarga besar Haji Abdul Rasyid AS membagikan 16 Ekor sapi ke instansi dan masyarakat di Kota Palangka Raya.

"Untuk Kota Palangka Raya kita bagikan 16 ekor sapi dengan harapan dapat diterima dan dimanfaatkan sebaik-baiknya dalam rangka Hari Raya Idul Adha," kata Perwakilan Citra Borneo Indah (CBI) Group Kota Palangka Raya, Rita saat penyerahan sapi secara simbolis di Polda Kalteng, Senin, 26 Juni 2023.

Ia menyampaikan selain Polda Kalteng, Komando Resort Militer 102 Panjung Panjung, Brimob Palangka Raya, Dinas Kehutanan Provinsi Kalimantan Tengah.

Selanjutnya diserahkan juga kepada Badan Pertanahan Nasional Kantor Wilayah Kalimantan Tengah, Kejaksaan Tinggi Kalimantan Tengah, Pengadilan Tinggi Kalimantan Tengah.

Termasuk ke, Dinas Perkebunan Provinsi Kalimantan Tengah, Batalion 631 Antang, tokoh masyarakat Tuti Dau, dan Kantor Nasdem Provinsi Kalimantan Tengah.

Rita mengatakan pembagian sapi kurban dari keluarga besar Haji Abdul Rasyid AS sudah menjadi agenda rutin di setiap hari raya kurban.

Harapannya pembagian sapi kurban dapat membantu meringankan beban ekonomi masyarakat di Kalimantan Tengah. (HERMAWAN DP/H)

Berita Terbaru