Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Berpapasan dengan Pikap, Ayla Masuk Parit, Tiga Siswa Tercebur

  • Oleh Buddi Rahmat H
  • 04 September 2023 - 17:15 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Sebuah mobil minil bus jenis Ayla dengan Nopol KH 1697 FL masuk kedalam parit di Jalan Wengga Metropolitan, Kecamatan Baamang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) saat berpapasan dengan sebuah mobil pikap, Senin, 4 September 2023.

Kejadian tersebut berawal saat mobil yang dikendarai oleh Mama Putra melaju dari arah sekolah SMP 11 Sampit hendak menuju arah Jalan Wengga Metropolitan. Namun, sesampainya di depan jalan mobil tersebut hendak berbelok kearah timur.

Pada saat bersamaan ada sebuah mobil pickup dan jalan terlalu sempit ditambah banyak anak-anak yang baru pulang sekolah akhirnya salah satu ban mobil terperosok kedalam parit yang ada di jalan tersebut.

"Waktu itu memang bertepatan dengan anak-anak pulang sekolah dan memang biasanya banyak anak-anak didepan jalan ini. Dan mungkin supir mobil juga panik akhirnya seluruh mobil masuk kedalam parit," kata Soleh warga sekitar. 

Akibatnya kejadian tersebut tiga orang siswa tercebur kedalam parit dan salah satu diantaranya dibawa ke puskesmas terdekat karena mengalami syok dan luka ringan. Karena tersenggol mobil tersebut.

"Satu orang tadi dibawa ke puskesmas, dan lainnya selamat termasuk juga supirnya selamat. Untuk mobil sudah dievakuasi dengan menggunakan eksavator," tambahnya.

Kejadian ini juga telah ditangani oleh pihak kepolisian Satlantas Polres Kotim. Anggota kepolisian telah memintai keterangan dari saksi yang asa di tempat kejadian. Dan mobil juga supir akan dibawa ke kantor Satlantas Polres Kotim untuk dimintai keterangan lebih lanjut. (BUDDI RAHMAT H/J)

Berita Terbaru