Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Anggota DPRD Ini Bikin Kejuaraan Menembak se-Barito Timur

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 03 November 2023 - 18:10 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Anggota DPRD Kabupaten Barito Timur dari Fraksi PDI Perjuangan, Mardianto, mengadakan Kejuaraan Menembak Mardianto Cup di Desa Unsum Kecamatan Raren Batuah. Kegiatan itu berlangsung selama tiga hari yakni tanggal 3-5 November 2023.

Saat diwawancarai pada pembukaan kejuaraan tersebut, Mardianto mengatakan, kejuaraan menembak diadakan dalam rangka hari ulang tahunnya yang seharusnya dilaksanakan pada bulan Oktober. Dia menambahkan, Kejuaraan Menembak Mardianto Cup terbuka untuk seluruh warga Barito Timur.

"Kami mengadakan kejuaraan ini karena animo masyarakat yang luar biasa terhadap olahraga menembak, jadi saya sepakati dan saya mempersilahkan kawan-kawan membuat panitia, apapun kebutuhan mereka untuk kegiatan ini saya akan dukung sehingga persiapan berjalan dengan lancar dan hari ini kejuaraan dimulai," ujarnya saat membuka kejuaraan.

Mardianto berharap kejuaraan serupa dapat dilaksanakan setiap tahun supaya pemuda-pemuda yang berminat pada olahraga menembak dapat mengasah kemampuannya agar dapat mengukir prestasi pada tingkatan yang lebih tinggi.

"Supaya mereka nanti bisa berprestasi di kancah nasional bahkan lebih dari itu, makanya kita memulai dari sini, start awal kita terbuka untuk masyarakat Barito Timur baru kita lihat sejauh mana keinginan masyarakat kemudian kita bisa membuat kejuaraan yang lebih besar," katanya.

Politisi PDI Perjuangan ini mengungkapkan, pada kejuaraan ini panitia menyediakan piala, hadiah senapan dan uang pembinaan untuk para pemenang dengan total nilai puluhan juta rupiah.

"Untuk kejuaraan ini kami juga mendapatkan dukungan dari anggota DPR RI Willy M Yoseph dan Agustiar Sabran, kemudian Ketua DPRD Kota Palangka Raya Sigit K Yunianto dan Ketua DPC PDI Perjuangan Barito Timur Dendy Mahaputra," ungkapnya.

Pembukaan Kejuaraan Menembak Mardianto Cup juga dihadiri oleh Kepala Desa Unsum Ica Ahirno dan Bhabinkamtibmas Desa Unsum. (BOLE MALO/j) 

Berita Terbaru