Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Nuryakin Harap Peringatan Isra Miraj Perkuat Keimanan dan Ketakwaan

  • Oleh Hermawan Dian Permana
  • 10 Februari 2024 - 23:10 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Sekretaris Daerah (Sekda) Kalteng Nuryakin berharap peringatan peristiwa Isra Miraj dapat meningkatkan keimanan dan ketakwaan.

“(Harapannya) meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kita kepada Tuhan Pencipta Alam Semesta,” ungkap Nuryakin usai mengikuti peringatan Isra Miraj dan haul Guru Sekumpul di Masjid Agung Darurrahman Palangka Raya, Jumat malam, 9 Februari 2024.

Selain itu, Nuryakin ingin peringatan Isra Miraj tahun ini dapat mempertebal keyakinan kepada Allah SWT dan meyakini kebenaran atas risalah kenabian Nabi Muhammad SAW.

Ia mengingatkan Isra Miraj menjadi sebuah momentum untuk mendekatkan diri kepada Allah SWT, dengan mendirikan shalat.

Ditambah lagi dengan berusaha membangun kehidupan bermasyarakat yang baik, serta kehidupan bermartabat dan penuh etika.

Sebagai informasi, Isra Miraj merupakan perjalanan Rasulullah SAW mendapatkan perintah shalat lima waktu. Secara khusus perintah shalat lima waktu ini, Rasulullah dapatkan saat dipanggil langsung oleh Allah SWT.

Isra dimaknai dengan perjalanan malam hari yang dilaksanakan oleh Rasulullah SAW dari Ka'bah (Mekkah) menuju Baitul Maqdis (Yerusalem/Madinah).

Sementara, Mi'raj dimaknai dengan kenaikan, di mana Allah SWT mengangkat Nabi Muhammad SAW dari Baitul Maqdis melewati langit ke-7 menuju Sidratul Muntaha. (HERMAWAN DP/H)

Berita Terbaru