Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

KPA Kobar Bagikan 1.400 Kondom kepada PSK Dukuh Mola

  • 13 Maret 2017 - 00:26 WIB

BORNEONEWS, Pangkalan Bun ' Komisi Penanggulangan AIDS (KPA) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) membagikan 1.400 kondom kepada Pekerja Seks Komersial (PSK) yang tinggal di Dukuh Mola (Kalimati Baru), Desa Pasir Panjang, Kecamatan Arut Selatan.

'Kondom yang kami bagikan ini diberikan ke seluruh wisma dan beberapa dibagikan langsung kepada PSK,' terang Sekretaris KPA Kobar Muhammad Erfin Hidayat saat dihubungi Borneonews, Minggu (12/3/2017).

Pembagian kondom, terang Erfin, merupakan langkah untuk mencegah penularan HIV/AIDS dari para PSK dan pengguna jasa. Saat ini, kondom masih menjadi satu-satunya alat paling efektif untuk mencegah penularan virus tersebut.

Erfin mengatakan, cara yang ditempuh KPA Kobar membagikan kondom ini, dianggap cukup berhasil, karena bisa menekan penularan HIV/AIDS, sehingga yang ditemukan itu adalah AIDS bukan lagi kasus baru. 'Pembagian kondom dilakukan sesuai dengan petunjuk KPA pusat, supaya daerah bisa menekan temuan kasus baru,' ujarnya.

Pada kegiatan itu, terang Erfin, KPA Kobar juga menggandeng sejumlah perkumpulan dan komunitas peduli HIV/AIDS di Kabupaten Kobar. Selain membagikan Kondom, pihaknya juga melakukan pemeriksaan kesehatan. 'Pemeriksaan dilakukan untuk mendeteksi penyakit infeksi menular seksual (IMS),' bebernya.

Berdasarkan data dari KPA Provinsi Kalteng, di Kabupaten Kobar terdapat 152 terinfeksi HIV/AIDS, dengan rincian 134 orang terdeteksi HIV dan 18 divonis tertular AIDS. Dari jumlah itu, mendudukan Kabupaten Kobar masuk peringkat ketiga se-Kalteng.(FAHRUDDIN FITRIYA/B-10)

Berita Terbaru