Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Berikan Abu Pada Gambut, Tapi Jangan Bakar Gambutnya!

  • Oleh M. Muchlas Roziqin
  • 30 September 2017 - 09:26 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya ' Salah seorang profesor ahli gambut asal Jepang Mitsuru Osaki yang sudah malang melintang di dunia gambut di Jepang dan di Indonesia, menandaskan bahwa abu sisa pembakaran sangat menguntungkan untuk menambah tingkat kesuburan lahan gambut. Namun ia sekaligus mengingatkan, jangan sampai abu pembakaran yang dimaksud berasal dari gambut itu sendiri.

'Pada gambut budidaya, sisa pembakaran itu diaplikasikan kesitu sangat baik, tetapi jangan bakar gambutnya. Taruh abu sisa pembakaran dari bahan lainnya, pembakaran sisa tebangan pohon, semak belukar atau ranting yang dibakar dari tempat lain lalu taburkan,' terang Osaki kepada Borneonews.

Penuturan Osaki ini, bukan hanya teori semata tetapi merupakan hasil eksperimen yang dilakukan pihaknya. Pada lahan gambut budidaya, jelas dia, abu sisa pembakaran itu diaplikasikan kesitu sangat baik antara lain menambah unsur hara dan menurunkan derajat keasaman.

Pria yang berpengalaman meneliti gambut di Kalimantan Tengah (Kalteng) terutama di Kabupaten Pulang Pisau ini hadir di acara Kerja Bersama Restorasi Gambut di Tanjung Taruna Pulang Pisau, lalu menuju Universitas Palangka Raya (UPR) Sabtu (23/9/2017) Ia pun tinggal sepekan di Kota Cantik ini. Sempat mengulas beberapa kisi penanganan gambut menjadi lebih produktif berdasar hasil penelitiannya dari berbagai daerah di depan mahasiswa program doktoral (S3) UPR. Sedangkan kiprah Prof Osaki sekarang, ditunjuk menjadi Ketua Himpunan Gambut Jepang. (ROZIQIN/B-8)

Berita Terbaru