Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Angka Stunting di Gunung Mas Kembali Terendah se-Kalteng

  • Oleh Riska Yulyana
  • 30 April 2024 - 18:06 WIB

BORNEONEWS, Kuala Kurun - Angka prevalansi stunting Kabupaten Gunung Mas berdasarkan Survei Kesehatan Indonesia (SKI) 2023 yaitu 12,9 persen.

"Kami bersyukur tahun 2023 ini Kabupaten Gunung Mas kembali mendapatkan angka stunting terendah se-Provinsi Kalteng yaitu 12,9 persen," ujar Wakil Bupati Gunung Mas Efrensia L.P Umbing, Selasa, 30 April 2024.

Tahun 2022, Kabupaten Gunung Mas juga mendapatkan angka prevalansi stunting terendah se-Kalteng yaitu 17,9 persen.

Dia melanjutkan apa yang telah diraih ini berkat kerja keras semua pihak, Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) kecamatan,desa hingga Kabupaten dan lainnya.

Angka 12,9 persen sudah di bawah target nasional yaitu 14 persen. Meski demikian, Efrensia tetap mengajak semua pihak jangan kendor dan terus berupaya menyelesaikan masalah stunting di Kabupaten Gunung Mas.

"Jangan kendor, kami terus mengajak semua pihak termasuk TPPS untuk terus menurunkan angka stunting, ya paling tidak di bawah 3 persen," ucap Efrensia.

Angka prevalansi stunting yang menurun kata Efrensia juga bagian dari upaya peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM).

"Penurunan angka stunting menjadi salah satu yang mendukung program smart SDM, yaitu meningkatkan masyarakat Gunung Mas yang sehat dan cerdas," tukasnya. (RISKA YULYANA/R)


TAGS:

Berita Terbaru