Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Data Penerima Raskin Harus Rutin Diperbaharui Agar tak Menuai Masalah

  • Oleh Naco
  • 22 Februari 2018 - 15:40 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Anggota Komisi II DPRD Kotawaringin Timur (Kotim) Iswanur  meminta rumah tangga sasaran (RTS) yang menerima bantuan beras warga miskin  (raskin) dari pemerintah harus rutin dilakukan pembaruan data. Agar tidak menuai masalah di lapangan.

"Jika tidak dikhawatirkan data lama ini sudah tidak sesuai dengan fakta di lapangan lagi. Kami minta data penerima raskin mesti diupdate, hal ini penting untuk tujuan raskin ini mencapai sasaran bagi warga yang benar-benar membutuhkan," kata Iswanur, Kamis (22/2/2018).

Lanjut Iswanur, data yang ada itu  sudah cukup lama, diperkirakan banyak RTS tingkat sosialnya sudah berubah, yang mana dulu miskin dan sekarang sudah berkecukupan.

"Sebaliknya dulu kaya dan sekarang miskin. Hal itulah perlu jadi kajian kembali dan harus dirumuskan secepatnya , agar tidak menimbulkan kesalahan," ucapnya.

Sebab dengan ada yang dapat dan tidak di masyrakat rentan menyebabkan kecembururan sosial maka dari itu petugas pencari data RTS dalam melaksanakan pendataan, jangan hanya mendapat data dari meja saja. 

Namun pendataan harus turun ke lapangan dengan melakukan kunjungan langsung ke rumah rumah calon penerima, selain itu juga jangan berharap data dari kepala desa atau RT saja agar data yang didapat valid.

Data RTS yang sebelumnya dinilai tidak valid lagi jika tetap digunakan, karena data itu dibuat tahun 2011. "Ini sudah berjalan tahun keenam, hingga tidak layak lagi untuk digunakan pada tahun ini. Karena fakta di lapangan terkadang warga yang betul membutuhkan justru terabaikan," pungkasnya.(NACO/B-5)

Berita Terbaru