Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Wakapolda Ingatkan Pemudik Jalur Darat untuk Waspada

  • 08 Juni 2018 - 16:50 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Wakapolda Kalteng Kombes Pol Dedi Prasetyo mengingatkan kepada pemudik yang menggunakan kendaraan bermotor agar selalu waspada dan berhati-hati.

"Pemudik yang menggunakan jalur darat harus berhati-hati guna mencegah hal yang tidak diinginkan," kata Wakapolda Kalteng di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim), Jumat (8/6/2018).

Dedi mengimbau mengimbau kepada pemudik agar lebih memanfaatkan bus atau travel untuk menjaga keselamatan dalam perjalanan.

"Tapi bagi pemudik yang memang terpaksa menggunakan sepeda motor ataupun kendaraan pribadi lainnya seperti mobil, agar dapat memperhatikan kelengkapan kendaraan, seperti SIM dan STNK juga kelengkapan lainnya," kata Dedy.

"Untuk pengendara sepeda motor jangan lupa menggunakan helm dengan standar SNI, periksa kondisi ban, lampu dan lainnya," imbuhnya.

Perwira menengah itu menambahkan, untuk pengendara mobil pribadi jangan lupa memakai sabuk pengaman, memeriksa kondisi kendaraan dan menjaga keselamatan saat mudik Lebaran agar selamat sampai tujuan.

"Jangan membawa penumpang melebihi kapasitas kendaraan. Baik pengguna motor maupun mobil pribadi. Jika melebihi sebaiknya menggunakan angkutan umum demi keselamatan," jelas Wakapolda Kalteng. (ACHMAD SYIHABUDDIN)

Berita Terbaru