Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Saham Prancis Balik Melemah dengan Indeks CAC 40 Merosot 0,64 Persen

  • Oleh ANTARA
  • 14 Oktober 2020 - 09:10 WIB

BORNEONEWS, Paris - Saham-saham Prancis ditutup lebih rendah pada perdagangan Selasa (13/10/2020), berbalik melemah dari kenaikan tiga hari berturut-turut, dengan indeks acuan CAC 40 di Bursa Efek Paris merosot 0,64 persen atau 31,68 poin, menjadi menetap di 4.947,61 poin.

Indeks CAC 40 terangkat 0,66 persen atau 32,48 poin menjadi 4.979,29 poin pada Senin (12/10/2020), setelah naik 0,71 persen atau 34,87 poin menjadi 4.946,81 poin pada Jumat (9/10/2020), dan menguat 0,61 persen atau 29,94 poin menjadi 4.911,94 poin pada Kamis (8/10/2020).

Kelompok perusahaan jasa keuangan dan perbankan internasional Prancis BNP Paribas menderita kerugian paling besar (top loser) di antara saham-saham unggulan atau blue chips, dengan harga sahamnya anjlok 4,07 persen.

Diikuti oleh saham perusahaan jasa keuangan dan bank investasi multinasional Prancis Societe Generale yang jatuh 3,95 persen, serta kelompok perusahaan perbankan internasional layanan penuh Credit Agricole SA terpangkas 3,79 persen.

Sementara itu, perusahaan real estat komersial Eropa Unibail-Rodamco-Westfield SE terangkat 2,92 persen, menjadi peraih keuntungan terbesar (top gainer) dari saham-saham unggulan.


Disusul oleh saham perusahaan jasa pembayaran dan transaksional Prancis Worldline yang menguat 2,72 persen, serta perusahaan telekomunikasi multinasional Orange SA naik 1,61 persen.

ANTARA

Berita Terbaru