Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Program CSR Diharapkan Sasar Pembangunan Infrastruktur Pendidikan di Kotim

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 06 Juli 2021 - 21:30 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Bupati Kotawaringin Timur (Kotim), meminta kepada seluruh perusahaan baik itu perbankan, perkebunan, pertambangan, dan lainnya, agar melaksanakan program CSR, untuk menyasar pembangunan infrastruktur pendidikan di daerah ini. 

"Infrastruktur pendidikan sangat perlu dibantu melalui program CSR, karena di Kotim, masih banyak sekolah yang membutuhkan perbaikan infrastruktur," ujar Halikinnor. 

Hal tersebut disampaikan oleh Halikinnor, saat dirinya memantau penyerahan program CSR dari salah satu bank plat merah di Sampit kepada Taman Kanak-Kanak (TK) Melati, yang berada di Kecamatan Mentawa Baru Ketapang. 

Dirinya mengapresiasi perbankan tersebut, yang telah membantu pihak yayasan untuk memperbaiki infrastruktur yang ada. Apalagi, hal itu sangat dibutuhkan. Karena dirinya melihat, di TK tersebut bangunannya sudah ada yang bocor. 

"Saya lihat bangunannya sudah ada yang bocor, begitu juga plafonnya rusak. Bahkan kantin di sekolah itu juga tidak layak, dan sering banjir," kata Halikinnor. 

Pihaknya juga berupaya kedepannya untuk membantu perbaikan terhadap bangunan yang mengalami kerusakan. Sedangkan sarana permainan anak-anak, Kepala Sekolah TK Melati, diminta mengajukan kembali proposal kepada piha bank lainnya. Dan Halikinnor akan siap membantu, untuk komunikasi. (MUHAMMAD HAMIM/B-7)

Berita Terbaru