Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

OJK Catat PEN Tetap Stabil dan Terjaga

  • Oleh Testi Priscilla
  • 26 Mei 2022 - 16:00 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Otoritas Jasa Keuangan atau OJK mencatat perkembangan sektor keuangan tetap stabil terjaga dengan kinerja intermediasi lembaga jasa keuangan yang terus meningkat dan semakin berkontribusi terhadap berlanjutnya pemulihan ekonomi nasional atau PEN di tengah meningkatnya ketidakpastian global.

"Data OJK per April menunjukkan kredit perbankan tumbuh 9,10 persen yoy atau 3,69 persen ytd meningkat signifikan dari bulan Maret yang tumbuh 6,67 persen yoy," kata Kepala OJK Perwakilan Kalimantan Tengah, Otto Fitriandy menyampaikan rilis dari pusat, Kamis 26 Mei 2022.

Secara sektoral kredit sektor pertambangan dan manufaktur mencatatkan kenaikan terbesar secara mtm masing-masing sebesar Rp21,5 triliun dan Rp 20,8 triliun.

"Sementara, Dana Pihak Ketiga (DPK) tumbuh sebesar 10,11 persen yoy atau 0,08 persen ytd," sebutnya.

Industri asuransi mencatatkan penghimpunan premi asuransi pada April 2022 sebesar Rp21,8 triliun dengan rincian Asuransi Jiwa sebesar Rp8,6 triliun, Asuransi Umum dan Reasuransi sebesar Rp13,2 triliun.

"Fintech P2P lending pada April 2022 mencatatkan outstanding pembiayaan sebesar Rp38,68 triliun atau tumbuh sebesar 87,7 persen yoy," jelas Otto lagi.

Sementara piutang perusahaan pembiayaan, lanjutnya, pada April 2022 tumbuh sebesar 4,51 persen yoy. (TESTI PRISCILLA/B-11)

Berita Terbaru