Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

6 SD di Samuda Laksanakan ANBK di Satu Tempat

  • Oleh Noor Annisa
  • 27 Oktober 2022 - 18:40 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Enam Sekolah Dasar (SD) yang berada di Samuda, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan (MHS), Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) melaksanakan Assesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) pada satu tempat atau menumpang di SMKN 1 MHS.

Hal tersebut disampaikan seorang pengawas ANBK dan salah satu guru di SDN 1 Samuda Kecil, Tarisna yang menyebut hampir semua sekolah di daerah seperti mereka kebanyakan menumpang dalam pelaksanaan ANBK-nya.

"Karena di sekolah kami sarana dan  prasarananya tidak memadai, tidak ada server dan kekurangan laptop," katanya via telepon, Kamis, 27 Oktober 2022.

Dia menuturkan, SD yang menumpang ANBK di SMKN 1 di antaranya, SDN 1 Sabamban, SDN 2 Sabamban, SDN 3 Sabamban, SDN 4 Sabamban, SDN 5 Samuda Kota dan SD 1 Samuda Kecil.

Diakuinya, meski dilaksanakan berbarengan dengan banyak sekolah, sejauh ini, ANBK berjalan dengan lancar, aman dan tertib. Pelaksanaan ANBK dijadwalkan selama 4 hari sejak Senin lalu dan berakhir esok hari.

"Ada 2 gelombang, setiap gelombang ada 2 sesi. Pelaksanaan setiap gelombang itu ada 2 hari. Ada 2 materi yg dikerjakan, literasi hari pertama, numerasi hari kedua," jelasnya.

Jumlah siswa keseluruhan yang mengikuti ANBK tersebut adalah 106 orang dari 6 sekolah berbeda. "Harapannya ke depan agar sekolah bisa meningkatkan kualitas sarana dan prasarana agar bisa menunjang pelaksanaan ANBK secara mandiri di sekolah masing-masing," tutupnya. (NOOR ANNISA/B-7)

Berita Terbaru