Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Kantor Camat Benua Lima Dipindah

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 11 November 2022 - 21:11 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Pemkab Barito Timur memindahkan Kantor Camat Benua Lima yang awalnya beralamat di Jalan Padat Karya ke eks Kantor Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga Barito Timur di seberang Rumah Betang Taniran.

Bupati Barito Timur Ampera AY Mebas menjelaskan pemindahan Kantor Camat Benua Lima untuk lebih mendekatkan pelayanan kepada masyarakat.

"Jadi bisa lebih efesien waktu karena berada di pinggir jalan utama, dan diharapkan pelayanan juga menjadi lebih baik," ujarnya, Jumat, 11 November 2022.

Kemudian bekas Kantor Camat Benua Lima tersebut akan digunakan untuk Kantor Lurah Taniran, sedangkan bangunan Kantor Lurah Taniran yang lama akan digunakan untuk pelayanan imigrasi Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

Terpisah, Plt Camat Benua Lima Bewini, letak kantornya saat ini sangat strategis karena berada di pinggir jalan utama dan perbatasan dengan Kabupaten Tabalong Provinsi Kalimantan Selatan.

"Kami berharap masyarakat Benua Lima akan lebih mudah mengakses Kantor Camat Benua Lima ini untuk mendapatkan pelayanan pembuatan surat keterangan, perekaman e-KTP dan layanan lainnya,” kata Bewini. (BOLE MALO/B-6)

Berita Terbaru