Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Pemko Palangka Raya Lestarikan Kerajinan Getah Nyatu

  • Oleh Hendri
  • 23 November 2022 - 11:11 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya - Pemko Palangka Raya melestarikan kerajinan getah nyatu. Upaya pelestariannya dijalankan melalui program pelatihan oleh Dinas Perdagangan, Koperasi UKM dan Perindustrian (DPKUKMP).

Plt Kepala DPKUKMP Kota Palangka Raya Amandus Frenaldy mengatakan pelatihan yang berlangsung di hotel putra kahayan saat ini diikuti oleh 30 orang pelaku Industri Kecil Menengah (IKM).

"Kami mendorong IKM kerajinan getah nyatu untuk dapat terus maju mengembangkan usahanya terutama mengenalkan dan menjual produk-produk lokal yang mempunyai daya saing," katanya, Rabu, 23 November 2022.

Pelatihan ini juga bertujuan untuk menciptakan lapangan kerja baru bagi warga di Kota Palangka Raya. Ini merupakan salah satu cara penanganan dampak inflasi serta untuk mengenalkan budaya kearifan lokal yaitu membuat kerajinan getah nyatu.

Kerajinan dari getah nyatu khas suku Dayak sendiri memiliki nilai seni dan berdaya jual yang tinggi. Biasanya, suku Dayak menggunakan pohon nyatu untuk membuat kerajinan seperti perahu, patung suku Dayak, dan kerajinan lainnya.

Pemilihan pohon nyatu sebagai bahan utama pembuatan kerajinan bukan tanpa sebab, karena selain pohon ini banyak dijumpai, pohon nyatu juga memiliki kemampuan berkembang biak dalam waktu yang sangat singkat.

Hanya dalam 6 bulan, pohon nyatu sudah mempunyai tinggi sekitar 8 meter. Dengan ketinggian itu, pohon nyatu sudah dianggap layak dipangkas dan diambil getahnya untuk dijadikan suatu kerajinan bernilai tinggi. (HENDRI/B-6)

Berita Terbaru