Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Camat Karusen Janang Salurkan Telur dari ASN untuk Balita Beresiko Stunting

  • Oleh Agustinus Bole Malo
  • 04 April 2024 - 07:00 WIB

BORNEONEWS, Tamiang Layang - Camat Karusen Janang Kabupaten Barito Timur, Beweni, menyalurkan telur bantuan Aparatur Sipil Negara atau ASN untuk balita beresiko stunting di wilayah tersebut, Rabu, 3 April 2024.

Beweni mengungkapkan, di Kecamatan Karusen Janang terdapat 21 balita berisiko stunting. Semua balita tersebut secara bergiliran akan menerima bantuan telur dalam program bernama Telasting (Telur ASN untuk Stunting) itu.

“Untuk bulan ini (April), kami telah mendistribusikan Telasting kepada enam balita yang berisiko mengalami gizi buruk. Dua balita berada di Desa Dayu, dua di Desa Lagan, satu di Desa Simpang Naneng dan satu di Desa Wuran,” jelasnya.

Bewini mengungkapkan, setiap balita menerima 38 butir telur yang merupakan sumbangan dari ASN di empat perangkat daerah yaitu Dinas PUPR Perkim, Dinas Kominfosantik, Dinas Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak dan KB serta Kantor Camat Karusen Janang.

“Kami berharap program ini dapat dilaksanakan secara rutin untuk membantu mengurangi jumlah keluarga yang berisiko stunting di wilayah Kecamatan Karusen Janang,” ucapnya.

Telasting merupakan inovasi untuk pencegahan dan percepatan penurunan stunting di Kabupaten Timur yang diluncurkan Pemkab Barito Timur mulai April 2024.

Pengumpulan Telasting dilaksanakan dari tanggal 1 hingga 5 setiap bulannya hingga Desember 2024. Setelah telur terkumpul, Tim Percepatan Penanganan Stunting langsung mendistribusikan ke balita yang berisiko stunting di Barito Timur. (BOLE MALO/j)

Berita Terbaru