Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Penjual Lonang Berkedok Warung Digrebek

  • Oleh Muhammad Hamim
  • 13 Desember 2016 - 16:25 WIB

BORNEONEWS, Sampit - Penjual lonang berkedok warung makanan di Jl Yus Sudarso, sekitar Taman Kota Sampit, Kecamatan  Mentawa Baru Ketapang, Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) di grebek jajaran Polsek Ketapang, Selasa (13/12/2016).

Dalam penggrebekan itu, polisi menyita 46 botol lonang dengan harga yang bervariasi, dan juga menahan pemilik warung.

'Pemilik warung berinisial O juga kami amankan dan masih kami periksa mendalam,' ujar Kapolsek Ketapang AKP Edia Sutanta, Selasa (13/12/2016).

Pemeriksaan mendalam terhadap pemiliknya itu untuk mencari tahu dari mana dirinya mendapatkan lonang itu, sehingga nantinya jajaran polsek bisa mencari pabrik yang mengolah minuman keras itu.

Diduga kuat penjualan lonang itu sudah berlangsung cukup lama oleh O, namun ia sangat lihai dalam menyembunyikannya. Karena hanya orang-orang tertentu saja yang mengetahui bahwa di warung menjual miras.

Selain itu, diringkus penjualan lonang itu atas pengembangan kasus ditemukannya penjual pentol bernama Fathur, 35, di sekitar Taman Kota, yang tewas diduga akibat meminum arak putih tersebut. Polisi langsung mendatangi warung itu.

'Setelah kami kembangkan, kami mendapati lonang yang disimpan pemilik warung secara tertutup,' ucap Edia.

Mendapati hal itu, polisi langsung menyita lonang torsebut dan mengamankan pemiliknya untuk di interogasi mendalam.

Sementara dengan adanya hal itu, Edia mengimbau kepada seluruh masyarakat agar jangan lagi mengkonsumsi miras. Karena hal itu banyak mudaratnya, dan juga bisa menjadi awal terjadinya tindakan kriminal.

Selain itu, ia juga meminta kepada para penjual agar memberhentikan bisnis terlarang tersebut. Karena dampak dari mengonsumsinya bisa menghilangkan nyawa seseorang. (M HAMIM/m) 

Berita Terbaru