Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Predikat Pemkab Kotawaringin Timur pada Evaluasi SAKIP Naik menjadi C+

  • Oleh Andri Rizky Agustian
  • 31 Januari 2017 - 21:34 WIB

BORNEONEWs, Sampit - Prestasi membanggakan kembali diraih Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Timur. Terbaru adalah meningkatnya predikat yang dicapai Kotim pada hasil evaluasi Sistem Akuntabilitas Kinerja Instansi Pemerintah (SAKIP) untuk tahun 2016 dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) RI.

Untuk penilaian SAKIP tahun 2016, predikat yang diraih Kotim adalah C+ (C Plus) atau meningkat dari tahun 2015 yang menyandang predikat C.

"Predikat ini tentu sangat membanggakan. Karena selangkah lagi Kotim masuk kategori B," tegas Wakil Bupati Kotim, Taufiq Mukri, yang langsung menerima hasil evaluasi tersebut, di Kantor Gubernur Jawa Timur, Surabaya, Selasa (31/1/2017).

Terkait penilaian SAKIP ini, Taufiq Mukri menambahkan, pemkab rencananya melakukan studi tiru ke Kabupaten Banyuwangi. Sebab, kabupaten di Jawa Timur tersebut adalah satu-satunya kabupaten di Indonesia dan yang pertama meraih predikat A.

Saat menerima hasil evaluasi SAKIP tersebut, Wabup Kotim didampingi Kepala Bappeda Kotim, Burhanuddin, Inspektur Inspektorat Kotim, Oter, serta Kepala Bagian Organisasi Setda Kotim Akhmad Joniansyah.

Secara umum, Menpan RB, Asman Abnur menyampaikan, untuk tahun 2016 ada peningkatan rata-rata nilai evaluasi untuk kabupaten/kota dibanding tahun sebelumnya. Rinciannya untuk 2016 nilai rata-rata evaluasi SAKIP adalah 49,87 atau meningkat 2,95 poin dari tahun 2015 yang hanya 46,92.

"Untuk seluruh pemerintah kabupaten/kota yang menerima hasil rapor akuntabilitasnya, saya mengharapkan bupati, walikota, dan sekretaris Daerah agar lebih serius fokus dan komitmen bagi terwujudnya tata kelola pemerintahan yang baik dan sekaligus berorientasi hasil," tegas Asman Abnur. (ANDRI RIZKY AGUSTIAN/B-11)

Berita Terbaru