Aplikasi Pilkada / Software Pilkada Terbaik Untuk memenangkan Pilkada 2020

IT Konsultan Terbaik Indonesia

Dinas PUPR Kalteng Tidak Tahu Program Pemerintah Pusat

  • Oleh Rahmat Gazali
  • 18 September 2018 - 17:30 WIB

BORNEONEWS, Palangka Raya- Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Kalteng Shalauddin, mengeluhkan kurangnya informasi dari pemerintah pusat mengenai program yang akan dijalankan di Bumi Tambun Bungai.

Ia menyebutkan, Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional XI wilayah Kalimantan yang mewakili Kementerian PUPR, hingga saat ini belum pernah sekalipun mempublikasikan program mereka untuk Kalteng.

"Kami hanya pernah mendapat satu kali surat dari pihak Balai Besar Pelaksanaan Jalan Nasional XI terkait program yang dikerjakan di lapangan. Tapi saat ditanya mengenai rinciannya tidak pernah direspons, hanya dibalas besok dan besok," ujar Shalahuddin, Selasa (18/9/2018).

"Tidak masalah jika kami mendapat informasi secara tertulis saja. Namun itu juga belum ada hingga saat ini," lanjutnya.

Ia berkeyakinan, pengetahuan teknis staf PUPR Kalteng dengan pihak Balai Besar tidak jauh berbeda. Sehinga meski mendapat informasi secara tertulis tidak akan menjadi masalah.

Bahkan, lanjut dia, hingga saat ini pihak Balai Besar tidak pernah sekalipun datang berlisaturahim ke kantor Dinas PUPR Kalteng. Meski mendapat tugas langsung turun ke lapangan di wilayah Kalteng.

"Akibatnya kita sering kebingungan saat Gubernur bertanya mengenai program infrastruktur pemerintah pusat di Kalteng," lanjutnya.

Ke depan, Shaladuddin berharap komunikasi antara Dinas PUPR Kalteng dengan pihak Balai besar bisa terjalin dengan baik. Sehingga pembangunan di Kalteng bisa lebih lancar. (GAZALI/B-3)

Berita Terbaru